Monday, October 10, 2011

7 ASesoris Motor Termahal

Pelek BST

Beberapa pernak pernik automotif kadang diperlukan guna menunjang sebuah kendaraan bermotor.

Ada kalanya asesoris itu merupakan piranti wajib saat mengunakan kendaraan bermotor misalnya helm untuk setiap pengendara sepeda motor.

Namun berikut ini ada 7 asesoris kendaraan bermotor versi Motorcycle.about yang mungkin bisa saja Anda miliki atau bahkan bermimpi bisa memilikinya.

Bukan tanpa sebab, mengingat deretan asesoris tersebeut memiliki banderol yang diatas rata-rata.
  1. Apple iPad GPS - Ditawarkan dengan harga Rp5,9 juta Apple iPad ini bukan cuma memiliki sarana konektifitas WiFi tapi juga dibekali aplikasi GPS yang memungkinkan sebagai petunjuk arah saat dipakai berwisata.
  2. Helm Schuberth C3 - Dipatok Rp6,3 juta, pelindung kepala ini merupakan yang terfavorit di pasar helm high-end Eropa serta Amerika Seirkat (AS). Helm tersebut hanya memiliki berat 3,6 kg dengan kekedapan 84 dB saat kecepatan motor 100 km/jam.
  3. Garmin Zumo 660 Navigation - Dipasaran, GPS ini ditawarkan dengan harga Rp7,2 juta. Kekuatan alat ini ialah tahan air, memiliki layar 4,3 inci, sarana Bluetooth, dan lane-assist.
  4.  Jaket Motor Alpinestars 365 Gore-Tex - Alpinestars 365 Gore-Tex merupakan kombinasi antara ketahanan bahan kulit dengan tekstil tahan air. Harga jaket ini dipasaran Rp11,8 juta.
  5. Titanium Arrow Exhaust System - Arrow memperkenalkan perangkat seharga Rp23,5 juta ini untuk paket optional Triumph Bonneville. Hasilnya performa motor meningkat drastis dan tarikan mesin jadi agresif tanpa keluaran suara yang berlebihan.
  6. Jaket Balap Dainese Tattoo - Hampir semua jaket keluaran Dainese sudah mengadopsi bahan yang teruji kualitasnya di dunia balap. Namun lewat seri Tattoo bergambar motif Maori dan Samurai, jaket seharga Rp31,7 juta itu tentu makin menarik dan ekslusif.
  7. Pelek Serat Carbon BST - Opsi pengurangan berat melalui komponen roda dan suspensi memang membuat efek positif pada sepeda motor. Jarak pengereman jadi lebih pendek, dan handling motor juga jadi lebih baik. Karenanya pelek BST berbahan serat karbon seharga Rp36,2 juta ini pantas dipilih bagi mereka yang punya kocek lebih.

No comments:

Post a Comment